Seorang klien menceritakan bahwa ada orang yang mengaku sebagai CS klikhost dengan menggunakan YM (Yahoo Messenger) yang tidak seperti biasanya. Perlu diketahui bahwa kami hanya menggunakan 2 YM saja, yaitu : adabisnis3 dan klik.host. Di luar kedua YM tersebut bukanlah dari kami.
Berikut transkrip chat YM antara pelaku (menggunakan YM genthonx666) dan klien (dicoret dengan warna merah untuk privasi) :
Script yang dimaksud adalah script SHELL yang biasa digunakan di dunia hacking/hacker.
Secara logika, jika memang perlu upload file, maka CS klikhost bisa langsung mengupload file tersebut ke hosting klien. Jadi tidak perlu menyuruh klien untuk mengupload file sendiri. Dari sini jelas ketahuan kalau yang mengaku CS tersebut adalah bukan CS yang sebenarnya.
Dan jika Anda adalah klien kami dan mendapati ada pihak lain yang menghubungi Anda dengan mengaku sebagai CS klikhost dan meminta transfer di luar rekening yang tertera di www.klikhost.com/byr, silahkan segera hubungi kami via HP 085755987055.
Konfirmasikanlah segala hal yang janggal dengan kami. Kami siap membantu Anda kapan saja.
Harap waspada terhadap segala bentuk percobaan penipuan!