Waktu Baca : < 1 menit

Bagi Anda yang menggunakan whmcs untuk billing hosting, maka secara default whoisnya tidak mencakup domain .id (web.id, co.id, or.id dst). Sehingga ketika user mengetikkan nama domain di register domain whmcs, status semua domain .id akan available, padahal ada yang not available.

Mulai 26 november 2011, whois domain .id menggunakan idnic.net.id.

Untuk bisa terhubung ke idnic.net.id, silahkan edit file includes/whoisserver.php lalu tambahkan text di bawah ini di bagian paling bawah :

.web.id|whois.idnic.net.id|Not found
.ac.id|whois.idnic.net.id|Not found
.co.id|whois.idnic.net.id|Not found
.or.id|whois.idnic.net.id|Not found
.net.id|whois.idnic.net.id|Not found
.go.id|whois.idnic.net.id|Not found
.sch.id|whois.idnic.net.id|Not found
.mil.id|whois.idnic.net.id|Not found

 

Jika Anda baru update whmcs, Andapun harus mengecek file whoisserver.php tersebut, karena biasanya akan tertimpa dengan file baru dari file update-an.

Semoga bermanfaat bagi Anda hoster Indonesia!

Sumber : http://www.diskusiwebhosting.com/showthread.php/6977-register-pandi-or-id-UP-%29-26-11-2011/page3