Waktu Baca : < 1 menit
Melakukan update wordpress secara berkala merupakan hal yang penting agar setiap celah keamanan bisa tertutupi dengan cepat. Selain keamanan, update ke versi baru juga akan ada peningkatan perofrma serta penambahan fitur-fitur yang baru.
Tapi ada kalanya ketika Anda melakukan update, tiba-tiba muncul halaman putih dengan tulisan : Briefly Unavailable For Scheduled Maintenance Check back In a Minute.
Sudah ditunggu lebih dari 1 menit, bahkan lebih dari 30 menit tapi masih tetap muncul tulisan itu. Apa ya penyebabnya ???
Untuk mengatasi masalah ini tidak sulit. Berikut langkah-langkahnya :
- Silakan masuk ke cPanel webhosting blog Anda
- Setelah berhasil masuk, silakan buka file manager kemudian public_html
- Setelah masuk ke folder public_html, Anda akan menemukan file yang bernama .maintenance. File inilah yang menyebabkan WordPress menjadi error. Agar error tersebut hilang, silakan hapus file yang bernama .maintenance tersebut lalu reload dashboard blog Anda. Jika Anda tidak menemukan file tersebut, silahkan centang dulu “Show Hidden Files”.
- Selesai.
Selamat mencoba!