Perbedaan kbps dengan KB/sec
Untuk mendapatkan kualitas streaming yang maksimal, kecepatan koneksi internet sangatlah menentukan.
Oleh karena itu, sebelum menentukan berapa bitrate streaming, ada baiknya Anda mengetes dulu kecepatan internet Anda.
Silahkan tes dengan mengklik link ini.
Misalnya Anda mendapatkan hasil :
Download Speed: 126 kbps (15.8 KB/sec transfer rate)
Upload Speed: 74 kbps (9.3 KB/sec transfer rate)
Maksud dari hasil tes tersebut adalah :
Download speed : 126 kbps = 126 kilobit/sec = 15.8 Kilo Bytes/sec
1 megabytes/s = 8 megabit/s
Jadi jika internet Anda misalnya kecepatannya 1 Mbps, itu maksudnya sebetulnya adalah 1 Megabit/sec. Maka kecepatan download data sebenarnya hanyalah 125 kilobytes/sec.
Bingung ?
Oke saya jelaskan…
Bit ini biasa digunakan lebih ke kecepatan transfer data. Sedangkan bytes lebih digunakan untuk ukuran sebuah file.
Jika kecepatan download 125 kilobytes/sec itu artinya dalam 1 detik terdownload bagian file dengan ukuran 125 kilobytes.
Nah, yang kita gunakan untuk kompresi file ataupun untuk streaming itu ukurannya “bit”.
Dari hasil tes di atas Upload Speed: 74 kbps (9.3 KB/sec transfer rate), maka yang kita pakai adalah 74 kbps (74 kilobit/sec). Inilah angka yang menjadi acuan kita untuk menentukan bitrate streaming.
Sehingga jangan heran kalau streaming Anda putus-putus pada bitrate 128 kbps, sedangkan kecepatan upload koneksi Anda cuma 74 kbps. :beer:
Jika bitrate streaming Anda 64 kbps, maka kecepatan upload (upstream) yang dibutuhkan minimal 64 kbps. Tapi supaya aman, minimal 2 kali lipat dari bitrate yang untuk streaming.
Semakin tinggi bitrate, semakin bagus suara yang dihasilkan, tetapi juga dibutuhkan kecepatan koneksi internet yang lebih tinggi.
Saya menyarankan untuk menggunakan bitrate maksimal 64 kbps mengingat kecepatan koneksi internet pendengar yang biasanya di warnet-warnet masih minim.