Waktu Baca : 2 menit

Memang tidak enak rasanya jika harus mengalami pergantian IP address karena ada suatu masalah. Sementara tidak mudah juga untuk memberitahukan ke pendengar tentang pergantian IP baru. Kami cukup mengerti akan hal itu. Dari hati kecil kami, kami hanya ingin memberikan yang terbaik buat pengguna layanan streaming.

Sebenarnya ada solusinya jika Anda sudah mempunya alamat domain. Yaitu dengan menset A record di DNS Zone cPanel Anda. A record inilah yang akan menggantikan IP Address streaming. Misal : live.klikhost.com. Sehingga URL shoutcast yang sebelumnya : http://203.29.26.164:8012/listen.pls   bisa diganti dengan http://live.klikhost.com:8012/listen.pls. Jika IP addressnya ganti, Anda tinggal mendelete A record tersebut lalu buat lagi tapi dengan IP address yang baru.

Berikut ini langkah-langkahnya :

1. Login ke cPanel hosting Anda

2. Klik icon “Simple DNS Zone Editor

http://i39.tinypic.com/zw17qa.jpg

 

3. Perhatikan kolom di bawah tulisan “Add an A Record”. Pada kolom “Name” isikan, misalnya : live. Kemudian pada kolom “Address” isikan IP address shoutcast Anda.

http://i39.tinypic.com/2u56p7r.jpg

Lalu klik tombol “Add a Record”.

 

4. Selesai. Tunggu beberapa jam sampai A Record tersebut bisa diakses untuk menggantikan IP Address.

 

Perlu diingat juga, jika Anda mengupdate IP address pada A record, perlu waktu sekitar 1 jam hingga paling lama 3×24 jam untuk bisa berefek. Hal ini tergantung DNS masing-masing koneksi yang digunakan oleh pendengar.

 

Alternatif selain A Record

Daripada repot harus edit A record jika IP addressnya ganti, maka lebih baik Anda menggunakan CNAME Record.

Gimana caranya ?

Langkah-langkah 1-2 sama seperti di atas.

Langkah ke-3, Anda lihat ada tulisan “Add a CNAME Record” dan di bawahnya ada dua kolom.  Pada kolom “Name” ketikkan misalnya : live. Setelah mengetik “live” itu, Anda langsung tekan tombol “Tab” di keyboard, maka secara otomatis akan menjadi : live.NamaDomainAnda.com. Nah pada kolom “CNAME”, isikan dengan :

i.klikhost.com ==> untuk server indonesia (IIX)

u.klikhost.com ==> untuk server amerika (USA)

Note : untuk Anda yang menggunakan blogspot custom domain, silahkan baca di sini. Langkah a sampai e sama persis. Nah pada kolom ke tiga (setelah langkah f dan g), Anda isikan pada kolom “Nama Host” misalnya : live. Lalu pada “Jenis Record” pilih CNAME (Alias). Pada kolom “Alamat” ketikkan :

i.klikhost.com ==> untuk server indonesia (IIX)

u.klikhost.com ==> untuk server amerika (USA)

Lalu klik tombol “Simpan Perubahan”.

Perlu diingat sekali lagi, perlu waktu sekitar 1 jam hingga paling lama 3×24 jam untuk bisa CNAME tersebut Anda gunakan. Hal ini tergantung DNS masing-masing koneksi yang digunakan oleh pendengar. Setelah resolve, maka Anda bisa akses (misal portnya : 8000) seperti : http://live.NamaDomainAnda.com:8000/listen.pls

 

Jika ada kesulitan, silahkan kontak support kami.

Selamat mencoba!